HIDE
GRID_STYLE

Breaking News:

News

Lahirkan Regenerasi Baru, PC IPM Sinjai Timur Gelar PKDTM 1

SINJAI, PDM.SINJAI.OR.ID ---Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PC IPM) Sinjai Timur mengelar Pelatihan Kader Dasar Taruna Melati S...


SINJAI, PDM.SINJAI.OR.ID
---Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PC IPM) Sinjai Timur mengelar Pelatihan Kader Dasar Taruna Melati Satu (PKDTM 1) di TK/TPA Taman Syurga, Desa Kaloling Kecamatan Sinjai Timur, Senin 8 Juli 2024.

PKDTM 1 tersebut mengangkat tema "Membentuk Pelajar yang Berkualitas, Berintegritas, dan Berakhlak Mulia" dengan dihadiri oleh Kepala Desa Kaloling yang diwakili, Ketua Yayasan TK/TPA Taman Syurga.

Kepala Desa Kaloling yang diwakili Staff Desa, Fardi mengapresiasi kegiatan PKDTM 1 ini yang dilaksanakan PC IPM Sinjai Timur.

"Melihat kondisi pelajar saat ini khususnya di Desa Kaloling, tidak banyak yang bisa kami lakukan tapi dengan hadirnya pelatihan dasar IPM bisa membantu kami di Pemerintahan Desa dalam hal pembinaan dakwah pelajar," kata staff Desa Kaloling.

Ketua Yayasan TK/TPA Taman Syurga, Munir yang merupakan Alumni Ketua Umum IPM Sinjai Timur mengatakan pelatihan ini pertama kali dilaksanakan di Desa Kaloling setelah beberapa tahun sebelumnya tidak aktif.

"Dengan adanya pelatihan ini, saya bisa memberikan kontribusi dengan pengalaman-pengalaman yang pernah saya dapatkan ditahun sebelumnya. Dan alhamdulillah, pelatihan IPM bisa memberikan dampak untuk kondisi pelajar saat ini," ungkap Ustadz Munir.

Munir pun sangat mendukung kegiatan IPM kali ini, dan diharapkan bisa berproses dengan menjadi salah satu pimpinan IPM Sinjai Timur kedepan.

Di tempat yang sama, PKDTM 1 ini dihadiri Mukrin Rahman, S.Ag selaku Wakil Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Sinjai Timur 1, yang juga membuka Pelatihan secara resmi di TK/TPA Taman Syurga Desa Kaloling.

Sekedar mengetahui, Peserta PKDTM 1 ini berasal dari Pelajar se-Kecamatan Sinjai Timur. Dan pelatihan ini juga mulai berlangsung 8-10 Juli 2024 kedepannya. (Fitra)

Tidak ada komentar