SINJAI, PDM.SINJAI.OR.ID--- Ketua Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI) Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) Universitas Islam Ahmad Dahl...
SINJAI, PDM.SINJAI.OR.ID---Ketua Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI) Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) Universitas Islam Ahmad Dahlan (UIAD) Sinjai, Dr. Sudirman P., S.Pd.I., M.Pd.I. mengkonfirmasi telah melakukan Launching Program Beasiswa Dunia-Akhirat untuk Prodi PAI.
Hal tersebut diutarakan kepada media, Sabtu, 5 Oktober 2024 saat ditemui. Sudi sapaan akrabnya, menjelaskan beasiswa Dunia Akhirat ini merupakan terobosan barunya ditingkat Prodi yang ada di FTIK, yang kemudian dikhususkan untuk mahasiswanya di PAI.
“Alhamdulillah kami telah meluncurkan program di Prodi PAI, yaitu Beasiswa Dunia Akhirat diperuntukkan bagi mahasiswa PAI yang memiliki prestasi akademik maupun non akademik dan kurang mampu, dan beasiswa ini sudah kami sosialisasikan saat Kuliah Umum di FTIK sekaligus penyerahan secara simbolis telah kami lakukan,” ujarnya.
Lebih lanjut, Dr. Sudirman salah satu dosen yang menyelesaikan program doktornya di UIN Alauddin Makassar menyampaikan hasil dana untuk beasiswa Dunia Akhirat itu berasal dari sumbangan dosen-dosennya yang telah mendapatkan sertifikasi dosen.
“Adanya program beasiswa ini juga tidak lepas dari kontribusi penuh dosen-dosen kami di Prodi yang telah mengantongi sertifikasi, dan sementara ini kami juga dalam tahap penjajakan sumber lain yang berasal dari eksternal,” tuturnya.
Hal tersebut dikatakan Sudirman, agar kuantitas dari penerima manfaat beasiswa dapat lebih banyak dirasakan mahasiswanya yang kemudian memang membutuhkan bantuan tambahan dana pendidikan.
Tidak hanya itu, pria yang menyelesaikan gelar magister pendidikannya di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta ini tidak menampik bahwa keberadaan beasiswa dunia akhirat ini merupakan salah satu program unggulan prodi yang nantinya dapat mendapatkan pundi-pundi poin untuk mendongkrak akreditasi prodinya.
“Selain sebagai tujuan untuk daya tarik mahasiswa baru di Prodi PAI, program ini kita harapkan menjadi salah satu program unggulan, agar nantinya ketika asesor menanyakan di proses akreditasi, program beasiswa ini dapat menjadi penambah poin,” katanya.
Seperti diketahui, saat ini Prodi PAI mengantongi Akreditasi B, dan tidak kurang dari 1 tahun ke depan, prodi ini akan melakukan reakreditasi, dan menargetkan dapat meraih akreditasi unggul di Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (Lamdik).
Tidak ada komentar