HIDE
GRID_STYLE

Breaking News:

News

Ustadz Abudzar Ingatkan Salat Bisa Menyelesaikan Setiap Masalah

SINJAI, PDM.SINJAI.OR.ID--- Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Sinjai Selatan menggelar Pengajian Rutin di Masjid Nurul Iman Dusun Baru, Des...


SINJAI, PDM.SINJAI.OR.ID---
Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Sinjai Selatan menggelar Pengajian Rutin di Masjid Nurul Iman Dusun Baru, Desa Bulukamase Kecamatan  Sinjai Selatan, Ahad 19 Oktober 2024 malam.

Pengajian ini menghadirkan Pemateri Ustadz H. Abudzar, S.Ag., M.Pd yang merupakan salah satu Wakil Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Sinjai.

Lebih lanjut, Pengajian yang dihadapan puluhan Jamaah Masjid Nurul Iman mengangkat tema "Mencari Solusi setiap Masalah dengan Salat" yang dihadiri Ketua PDM dan Ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah Sinjai, PCM dan IPM Sinjai Selatan.

Ustadz Abudzar menyampaikan Salat memang memiliki peran penting dalam kehidupan spiritual dan bisa menjadi solusi bagi banyak masalah. Dengan salat, kita bisa berdoa dan meminta petunjuk dari Allah Swt.

"Salat dapat membantu menenangkan pikiran dan hati, dalam situasi sulit, berdoa dan merenung bisa memberikan kejelasan dan ketenangan. Dengan salat juga membuka kesempatan untuk berdoa dan mencarikan jalan bagi solusi yang tidak terduga," kata Ustadz.


Salat bisa mendekatkan diri kepada Allah Swt atau penguatan spiritual yang memberikan kekuatan dan dukungan saat menghadapi tantangan. Selain itu, waktu sehari-hari dapat dihabiskan dalam salat yang dapat digunakan untuk merenungkan diri dan situasi kita, membantu menemukan solusi yang lebih baik.

Ustadz menambahkan setelah salat, dapat diluangkan waktu untuk berdoa dengan tulus. Permasalahan apa pun yang dihadapi bisa diselesaikan dengan petunjuk atau solusi dari Allah Swt.

"Salat sunnah bisa dilakukan seperti salat hajat yang dikhususkan untuk bantuan Allah Swt dalam situasi yang sulit serta membaca ayat-ayat al-quran sebagai petunjuk untuk dapat diselesaikan dengan masalah," kata Ustadz Abudzar.

Muhammad Fitra (MPI PDM Sinjai)


Tidak ada komentar